Hasil tersebut tidak luput dari perkembangan dari jaringan internet yang tersedia serta aplikasi smartphone berbasis online, dimana banyak sekali aplikasi ponsel yang memudahkan para penggunanya untuk mengakses situs internet. Mengacu pada hal tersebut, JobStreet dengan sigap meluncurkan mobile application untuk iPhone, BlackBerry, dan Android guna mempermudah akses pada JobStreet.com untuk para penggunanya.
Dalam kesempatan yang sama Regional Marketing JobStreet Malaysia, Simon Si, mengatakan bahwa di Singapura aplikasi ini telah sukses dengan 67 ribu pelamar menggunakannya dalam iPhone, sementara di Indonesia yang paling populer adalah Blackberry dan karena itulah kami hadirkan aplikasi ini.
Mencari kerja di jobstreet.com sangat mudah, cukup cari lowongan menggunakan kata kunci, atau lewat kategori, kemudian pilih lowongan yang sesuai dengan keinginan dan langsung apply lowongan.
JobStreet.com merupakan online recruitment pertama di Indonesia yang meluncurkan aplikasi smartphone ini untuk info lowongan pekerjaan dan mereka berkomitmen untuk selalu mengembangkan aplikasi dan teknologi agar dapat memudahkan dan mempercepat proses perekrutan tenaga kerja di Indonesia. Salah satu faktor terjadinya pengangguran adalah tidak cukup tersedianya saluran informasi yang bisa menjelaskan ketersediaan lowongan kerja beserta kualifikasi yang dibutuhkan. Dengan adanya aplikasi mobile JobStreet.com, para pengguna ponsel pintar dapat terbantu dalam mencari pekerjaan yang mereka inginkan.
Untuk Solusi kemanan data, para pelamar tidak perlu khawatir karena JobStreet telah menngunakan email blast yang mampu menghindarkan pelamar dari kecurian atau penyalahgunaan data.
0 komentar:
Posting Komentar